URGENSI MENGENAL ALLAH DARI 3 SISI; PERBUATAN ALLAH, PERIBADAHAN KEPADANYA DAN NAMA-NAMANYA YANG INDAH
Manusia adalah salah satu dari berbagai jenis makhluk ciptaan Allah Ta’ala 1 . Penamaan manusia dengan kata “makhluk” merupakan bentuk bantahan bagi sebagian orang yang meyakini bahwa Tuhan itu tidak ada. Mereka meyakini bahwa seluruh kejadian di alam semesta ini terjadi secara kebetulan tanpa ada yang mencipta. Kata “makhluk” adalah bentuk serapan dari Bahasa Arab yang artinya “sesuatu yang diciptakan”. Kata “makhluk” adalah bentuk objek (maf’ul bih) dari kata kerja (fi’il) khalaqa yang artinya menciptakan. Dari sisi bahasa saja sudah dapat membantah pemikiran sesat tersebut, apalagi dari sisi logika dan dalil dari Al-Qur’an serta hadits Nabi shallallahu alaihi wa sallam. Sebagai makhluk, manusia sepantasnya mengenal siapa yang menciptakannya. Mengenal Allah sebagai pencipta adalah salah satu bentuk ibadah yang paling besar. Karena salah satu masalah yang akan ditanyakan di dalam kubur nanti adalah “siapa Rabb-mu?”. Akan menjadi aib jika seorang muslim tidak mengenal Rabb...